Daftar Tanya Jawab Kesehatan Secara Umum

Gaya hidup tidak sehat yang sering dilakukan oleh banyak orang di jaman sekarang membawa dampak negatif terhadap kesehatan, lihat saja semakin banyak orang menderita atau terkena berbagai macam penyakit berbahaya yang mana selalu diawali dengan munculnya berbagai gejala. Ketika gejala gejala penyakit muncul maka tidak jarang membuat anda bingung dan penasaran untuk mengetahui penyebab sebenarnya, untuk itulah tanya jawab dokter kesehatan harus dilakukan.

Sekarang anda dapat melakukan konsultasi kesehatan secara online jika merasa ada yang tidak beres dengan kondisi tubuh, dengan demikian anda tidak harus repot repot datang ke klinik atau rumah sakit hanya untuk bertanya ringan. Nah konsultasi kesehatan melalui internet dapat dijadikan tahap awal sebelum melakukan pemeriksaan lanjutan di rumah sakit. Berikut ini contoh beberapa tanya jawab kesehatan yang sering ditanyakan.

Apakah Diabetes Dapat Sembuh Dengan Obat Herbal?

Menurut ilmu medis, hingga saat ini belum ditemukan cara yang benar benar mampu menyembuhkan penyakit diabates melitus. Yang ada hanyalah berbagai cara untuk mengontrol kadar gula dalam darah dengan melakukan berbagai terapi dan obat obatan herbal belum dapat dibuktikan secara ilmiah/ medis mengenai khasiatnya. Namun anda boleh mencoba ramuan herbal tersebut dan sangat disarankan tetap menjaga pola makan dan selalu periksa kadar gula darah.

Bagaimana Ciri Ciri Umum Penyakit Diabetes?

Cara mudah untuk mendiagnosa penyakit diabetes yaitu dengan memperhatikan tanda yang sering disebut 3 P yakni Poliuri (sering kencing), Polidipsi (sering minum) dan Polifagi (sering makan). Jika ketiga tanda tersebut muncul secara bersamaan maka besar kemungkinan seseorang terkena diabetes dan untuk memastikannya silakan melakukan pengecekan darah di rumah sakit. Diabetes terjadi apabila kadar gula darah puasa lebih dari 120 mg/ liter darah.

Bagaimana Cara Mencegah Diabetes?

Tentu saja dengan menerapkan pola hidup sehat seperti mengatur pola dan asupan makanan, berolahraga secara teratur, menjauhkan diri dari stress dan beristirahat secara cukup setiap hari. Atau bisa sudah mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung antioksidan guna menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan kerusakan pangkreas.

Tanya Ahli Futuready

Demikianlah tanya jawab kesehatan mengenai penyakit diabetes, seperti yang anda ketahui bahwa penyakit diabetes tidak bisa dianggap remeh karena bisa menimbulkan berbagai macam komplikasi diseluruh organ tubuh. Dengan menerapkan pola hidup sehat dan bergabung dengan asuransi Futuready akan membuat anda semakin tenang karena sudah memiliki proteksi handal dan berpengalaman.

Seorang apoteker dan ibu yang hobi memasak, menulis serta berbagi informasi di media online. Saat ini ikut menjadi kontributor di Hoopiz.com
Lihat semua tulisan 📑.